Washilah--Pengganti sementara (Pgs) Rektor, Prof Dr H Ahmad Thib Raya MA, yang ditunjuk oleh Menteri Agama Republik Indonesia untuk mengisi kekosongan pimpinan UIN Alauddin Makassar telah hadir. Meski sudah sepekan di UIN Alauddin, kakak kandung ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Hamdan Zoelfa ini ternyata sulit untuk ditemui.
Beberapa kali reporter washilah berusaha mewawancara lelaki yang juga bertindak sebagai ketua IKA UIN Alauddin ini, guna mengetahui apa saja tugas yang diberikan kepadanya. Sayangnya, setumpuk agenda kerja membuat hal ini sulit dilakukan.
Janji wawancara pun harus dibatalkan karena agenda kegiatan Prof Dr Ahmad Thib Raya, seperti, hadir pada pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang juga dihadiri Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Ir H Andi Agus Arifin Nu'mang, serta beberapa petinggi kampus. Rabu (04/02).
Usai pembekalan KKN, Prof Ahmad Thib Raya, bergegas menuju Fakultas Syariah dan Hukum (FSH). Menjelang shalat Dzuhur, alumni Fakultas Adab dan Humaniora inipun kembali keruangannya di gedung rektorat.
Meski sudah berada di ruang kerjanya, lelaki kelahiran kota Bima ini tidak lantas bisa ditemui. "Pak rektor sibuk dek hari ini, banyak acara dia hadiri. Jadi nanti saya kabariki'," kata ajudannya, Ali, kepada reporter washilah, saat berusaha ditemui sore itu.
Prof Ahmad Thib Raya ditunjuk sebagai Pgs dengan Surat Keputusan (SK) bernomor: B/II/3/00347 yang dikeluarkan Menteri Agama Republik Indonesia.
Laporan | Bela Husdiana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar