Washilah -- Dalam rangka merayakan hari sastra, Forum Lingkar Pena (FLP) bekerjasama dengan Rumah Pelangi Kardus (PeKa) mengadakan seminar sastra. Gelaran seminar sastra ini diadakan di auditorium kampus dua Samata UIN Alauddin Makassar. Kamis (26/06)
Dalam gelaran ini, salah seorang anak bangsa binaan rumah PeKa tampil dengan membaca puisi dengan tema jalanan. Ayu, anak bangsa membaca puisi ditengah-tengah mahasiswa peserta seminar dan disaksikan pula oleh pemateri yang notabenenya penulis dan sastrawan. Setelah membaca puisi, Ayu mendapat tepuk tangan peserta serta mendapat buku berisi puisi-puisi dari salah seorang pemateri yang juga ketua FLP cabang Pinrang.
“Saya senang bisa dapat buku dan membaca puisi dihadapan mahasiswa” ungkap Ayu saat ditanya perasaannya setelah tampil. Ia mengaku akan memperlihatkan buku berisi puisi yang didapatnya percuma kepada ibunya setelah tiba di rumah. Sebelum tampil sendiri, Ayu hanya berlatih singkat dibantu relawan rumah PeKa dan diberi teks puisi yang harus dibacakannya.
Ayu cukup senang bisa datang ke kampus dua Samata. Menurutnya, acara seminar yang dihadirinya sangat menyenangkan. Ayu tak datang sendiri tapi ditemani dengan Esti dan Latief. Inilah kali ketiga anak-anak binaan rumah PeKa mengunjungi kampus dan turut serta meramaikan kegiatan yang dilaksanaka rumah PeKa.
Laporan | Sulkia Reski
Tidak ada komentar:
Posting Komentar