Senin, 02 Juni 2014

Mewujudkan Kampus Peradaban Dengan Membersihkan Kolam Bundaran

Washilah- Setelah berkunjung di Panti Asuhan pada hari minggu lalu, pagi tadi komunitas IQSHA (Istiqamah to Give Sedeqah) melakukan bakti social (Baksos) disekitar b Bundaran UIN Alauddin Makassar. Baksos ini dimulai sejak pukul tujuh pagi sampai pukul tiga sore hari.Samata 29/5.

Komunitas yang bermotto tangan diatas lebih baik dari pada tangan dibawah ini, merupakan komunitas baru yang di dirikan di Samata-Gowa pada tanggal 9 Sya'ban 1434 Hijriah bertepatan dengan tanggal 18 juni 2013 Miladiyah . Awalnya, komunitas ini terbentuk atas inisiatif beberapa mahasiswa UIN Alauddin Makassar untuk membentuk suatu komunitas yang bergerak dibidang sedekah baik itu sedekah materi, ilmu ataupun tenaga.

Mulailah dari hal-hal yang kecil dan diri sendiri, itulah yang menjadi alasan komunitas ini untuk melakukan gerakan bersih-bersih tutur Rafiuddin Anwar selaku ketua Iqsha. "kita mau membantu mewujudkan kampus peradaban dengan mulai dari hal-hal terkecil seperti ini" ungkapnya.
Lelah setelah kegiatan baksos ini akhirnya terbayar setelah air kolam yang berada dibundaran terkuras habis dan diisi dengan air bersih serta disekitarnya pun bersih.

Laporan : Sri Wahyuni

Tidak ada komentar:

Posting Komentar