Washilah -- 84 siswa-siswi dari perwakilan SMA sederajat dan SMP sederajat Kabupaten Maros mengikuti Workshop belajar menulis yang dilaksanakan oleh Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Indonesia (IMIKI) Pengurus Perguruan Tinggi (PPT) UIN Alauddin Makassar di kantor Bupati Maros, Ahad (11/05).
Kegiatan ini di buka langsung oleh sekertaris dinas pendidikan Kabupaten Maros, Dr H Nasiruddin Rasyid M pd, dalam sambutannya dia sangat bangga dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa-mahasiswi UIN Alauddin, “saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, semoga kegiatan ini akan memberi manfaat yang besar bagi siswa-siswi yang ikut pelatihan” ungkapnya.
Lanjut, Nasir mengatakan akan memberikan surat teguran kepada pihak sekolah yang tidak mengutus perwakilan siswa-siswinya ikut pelatihan menulis.
Sahidin Samsumar,selaku ketua IMIKI PPT UIN Alauddin juga mengatakan bahwa setelah workshop ini akan ada tindak lanjut.
“kita akan memilih lima tulisan terbaik dari masing-masing perwakilan sekolah dan akan dilantik oleh kepala dinas bupati maros sebagai duta penulis mewakili sekolah” ungkapnya
Laporan | Kartika
Gambar : Intisari-online.com
Gambar : Intisari-online.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar