Minggu, 31 Januari 2016

IMM Komisariat FTK Gelar Dialog Publik Kemahasiswaan

Washilah--Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Komisariat Fakultas Tarbiyah dan Keguruaan (FTK) UIN Alauddin Makassar menggelar Dialog Publik Kemahasiswaan dengan tema “Sinergitas Organisasi Mahasiswa Berkontrubusi Menegakkan Aktivisme Dan Akademik”. Kegiatan dialog ini diikuti sebanyak 60 mahasiswa yang terdiri dari beberapa Univesritas  di Makassar serta, kader-kader IMM di Lecture Theater (LT) Fakultas. Sabtu (23/01)

Narasumber dalam acara tersebut yakni, Sekertaris jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Dr Muh Yahdi MAg dan pimpinan Wilayah Aisyia Bidan Hukum Dan HAM di Sulsel Prof Siti Aisyah Kara MA PhD Dalam dialog ini, Muh Yahdi memberikan pernyataan bahwa peran mahasiswa adalah sebagai agen perubahan (Agen Of Change) yaitu, mahasiswa bertindak ibarat pahlawan dan sebagai alat kontrol (Self Control).

“Dimana mahasiswa menembuhkan jiwa kepedulian sosial yang peduli terhadap masyarakat karena mahasiswa bagian dari mereka, dan sebagai Iron Stock yaitu mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa diharapkan memiliki kemampuan, keterampilan, dan akhlak mulia. Dialog ini sebagai salah satu upaya real yang dilakukan oleh IMM,” ujarnya.

Ketua IMM Immawati Hafizah juga mentuturkan bahwa organisatoris harus hebat dengan akademiknya tidak hanya organisasinya. “Aktivis sejati itu setidaknya prestasi yes organisasi yes artinya itu harus diseimbangkan antara organisasi dengan akademik, jangan mengaku organisator jika Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) anjlo,” aku Immawati.

Laporan | Wiryanti (Mag)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar