Sabtu, 27 Februari 2016

Pembekalan KKN ke-51, UIN Hadirkan Menhan Ryamizard

Suasana Pembekalan mahasiswa KKN ke-51 UIN Alauddin Makassar. Dalam pembekalan itu hadir Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu membawakan kuliah umum. Sabtu (27/02/2016)
Washilah— Lantunan ayat suci Alquran dan  lagu kebangsaan Indonesia Raya menjadi pembuka kuliah umum sekaligus Pembekalan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler ke-51 yang bertempat di UIN Alauddin Makassar, Sabtu (27/02/2016)

Dalam pembekalan KKN kali ini dihadiri oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia (RI) Jenderal TNI Purnawirawan (Purn) Ryamizard Ryacudu, kedatangannya dalam rangka berkunjung sekaligus membawakan kuliah umum dengan tema “Wawasan Kebangsaan dan Kesadaran Bela Negara.”

Ryamizard beserta Laksamana Pertama TNI Muhammad Faisal SE MM (Dir. Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan) di dampingi oleh rombongan menteri Asisten Teritorial (Aster) Panglima Kodam (Pangdam) VII Wirabuana Kolonel TNI Moh. Ali, tiba di kampus II UIN Alauddin Makassar. Mereka langsung menuju ke ruang kerja Rektor UIN Alauddin.

Usai ramah tamah, Ryamizard beserta rombongan menuju ke Auditorium dan disambut antusias oleh para mahasiswa peserta KKN Reguler dengan sebuah lagu “selamat datang Bapak, selamat datang kami ucapkan.” Dari raut wajahnya Ryamizard begitu bahagia mendapat sambutan hangat.

Dalam kuliah umum ini, Ryamizard menekankan komitmen bela negara dan cinta tanah air. Semua ada di tangan pemuda terkhusus para Mahasiswa Indonesia. Sebagai kalangan regenerasi pencerahan, pembaharuan bangsa yang berpengetahuan dan beretika memiliki kemampuan bela negara secara fisik dan psikis.

Selain itu, Wakil Rektor III Prof Aisyah Kara MA PhD memberi sambutan sekaligus mengucapkan selamat datang kepada Menteri Pertahanan beserta rombongan.

“Selamat datang pak, selamat datang di UIN Alauddin Makassar, kampus peradaban Islam yang berintegritas pada kajian ilmu dan keislaman,” tuturnya mengakhiri sambutan.

Laporan | Epi Aresih (Mag)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar