Washilah--Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Informatika Mahasiswa Alauddin (LIMA) Washilah kembali membuka perekturan anggota baru. Perekrutan ini diperuntukkan kepada Mahasiswa UIN Alauddin Makassar yang memiliki minat dan bakat dibidang jurnalistik, termasuk menulis, desain grafis, dan fotografi.
Pendaftaran akan dibuka 21 September hingga 16 Oktober 2015. Pengambilan dan pengembalian formulir dapat dilakukan di Gazebo Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK). Sementara itu, perekrutan dilaksanakan secara bertahap. Yakni Screening, peserta diuji tentang wawasan dan pengetahuan terkait jurnalistik selama dua hari. Kemudian In House Training Jurnalistik (IHTJ), peserta mengikuti pelatihan jurnalistik yang akan digelar selama empat hari.
Ketua Panitia IHTJ Syakir mengatakan bahwa perekrutan anggota baru ini merupakan calon regenerasi anggota UKM LIMA yang akan melanjutkan kinerja pengurus dan anggota muda sebagai reporter-reporter kampus.
“Selain bergabung bersama UKM LIMA, kami juga mempersiapkan mereka untuk menjadi reporter-reporter muda yang berbakat,” jelas Mahasiswa Ilmu Komunikasi ini.
Ia melanjutkan bahwa selama IHTJ tersebut akan diberikan beberapa materi yang akan dibawakan langsung oleh wartawan-wartawan yang sudah bekerja di media lokal maupun nasional.
Selain itu, Pimpinan Umum UKM LIMA Junaiddin berharap dengan proses perekrutan yang dilakukan, para bibit baru tersebut akan menjadi wartawan yang kuat.
“Jadi, kita tidak akan membiarkan para anggota ini lembek. Reporter itu harus tangguh dan tidak mudah goyah,” ungkapnya.
Laporan | Redaksi
Pendaftaran akan dibuka 21 September hingga 16 Oktober 2015. Pengambilan dan pengembalian formulir dapat dilakukan di Gazebo Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK). Sementara itu, perekrutan dilaksanakan secara bertahap. Yakni Screening, peserta diuji tentang wawasan dan pengetahuan terkait jurnalistik selama dua hari. Kemudian In House Training Jurnalistik (IHTJ), peserta mengikuti pelatihan jurnalistik yang akan digelar selama empat hari.
Ketua Panitia IHTJ Syakir mengatakan bahwa perekrutan anggota baru ini merupakan calon regenerasi anggota UKM LIMA yang akan melanjutkan kinerja pengurus dan anggota muda sebagai reporter-reporter kampus.
“Selain bergabung bersama UKM LIMA, kami juga mempersiapkan mereka untuk menjadi reporter-reporter muda yang berbakat,” jelas Mahasiswa Ilmu Komunikasi ini.
Ia melanjutkan bahwa selama IHTJ tersebut akan diberikan beberapa materi yang akan dibawakan langsung oleh wartawan-wartawan yang sudah bekerja di media lokal maupun nasional.
Selain itu, Pimpinan Umum UKM LIMA Junaiddin berharap dengan proses perekrutan yang dilakukan, para bibit baru tersebut akan menjadi wartawan yang kuat.
“Jadi, kita tidak akan membiarkan para anggota ini lembek. Reporter itu harus tangguh dan tidak mudah goyah,” ungkapnya.
Laporan | Redaksi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar