Sabtu, 19 Maret 2016

Bau Tak Sedap Selimuti Kampus II UIN Alauddin, Ini Penyebabnya

Int

Washilah -- Sejak jumat lalu udara tak sedap mulai tercium di kampus II UIN Alauddin dan sekitarnya. Tak heran beberapa civitas akademika UIN Alauddin mengeluhkan bau tersebut.

Akibatnya, banyak diantara mereka terpaksa menutup hidung dengan jilbab adapula hanya menggunakan tangan saja. Pemandangan ini terlihat disekitar perpustakaan umum usai sholat jumat.

Bau ini mulai mengganggu sejak Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar ramai-ramai kerja bakti di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Antang sejak jumat (18/3/2016). Bahkan hingga hari ini, bau tersebut masih tercuim. Seperti yang dilansir LiputanLIMA.com masih banyak masyarakat yang tidak mengetahui asal dari bau tersebut.

Penulis: Asrullah
Editor: Sri Wahyu Diastuti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar