Kamis, 24 Maret 2016

HMJ Keperawatan Ciptakan Insan yang Berkarakter Lewat Upgrading

Upgrading HMJ Keperawatan yang diadakan di Gedung FKIK Uin Alaudddin Makassar. Kegiatan tersebut bertujuan guna membentuk insan yang berkarakter bagi nusa dan bangsa. Jumat (25/03/2016)
Washilah -- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Alauddin Makassar mengadakan Upgrading. Kegiatan dengan tema “Improvisasi Loyalitas Melalui Upgrading Menuju Keperawatan yang Lebih Baik” dilaksanakan di Gedung FKIK. Jum'at (25/03/2016)

Kegiatan tersebut bertujuan guna membentuk insan yang berkarakter bagi nusa dan bangsa. Ketua HMJ Keperawatan Sri Ahriani mengatakan, jika upgrading yang dilakukan hari ini adalah upgrading pertama karena upgrading akan diselenggarakan dua kali.

"Khusus hari ini upgrading Keperawatan untuk membahas dapur-dapur sendiri seperti Anggaran Dasar Rumah Tangga (ADRT),” tuturnya.

Lanjut ia mengatakan, melalui upgrading dapat menambah wawasan tentang kelembagaan.

“Semoga pengurus tetap loyal kepada himpunan dan selalu hadir disetiap adanya kegiatan himpunan sebagai bentuk keloyalitasan,” tutupnya.

Penutup: Rosida Ibrahim
Editor: Afrilin C Putri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar