Rabu, 30 Maret 2016

Puisi “Karena Hukum Tetaplah Hukum” Oleh Nur Asma

Ilustrasi: Sindonews.com
Hukum, hukum, dan hukum
Ketika hukum tak lagi di hati
Ketika hukum Tak lagi di ingat
Ketika hukumTak lagi di pandang
Maka akan dikemanakan bangsaku.

Ketika kebiadaban mengalahkan keberadaban
Ketika keburukan mengalahkan kebaikan
Dan ketika kejahatan menjadi kebiasaan
Maka akan jadi apa negriku.

Hukum bukanlah untuk diinjak
Hukum bukanlah untuk dipermainkan
Tetapi hukum untuk menguatkan bangsa ini.
Hukum bukanlah untuk  kebiadaban namun untuk keberadaban.
Karna hukum tetaplah hukum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar